Wednesday, December 25, 2024
spot_img
HomeNewsNasionalJokowi Ungkap Sumber Kekuatannya Selama Memimpin Indonesia Satu Dekade

Jokowi Ungkap Sumber Kekuatannya Selama Memimpin Indonesia Satu Dekade

NawaBineka – Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengungkapkan rasa syukurnya atas dukungan dan doa rakyat Indonesia selama satu dekade masa jabatannya, saat menyampaikan Pidato Sidang Tahunan MPR RI dan Sidang Bersama DPR dan DPD RI 2024.

Presiden Jokowi mengungkap rahasia yang menjadi sumber kekuatannya selama memimpin Indonesia satu dekade atau 10 tahun. Dia menyatakan, dukungan rakyat adalah kekuatan yang membuatnya mampu menghadapi berbagai tantangan.

Baca Juga: Mengenal 6 Jenis Olahraga Khas Indonesia

Baca Juga: Presiden Jokowi Kenakan Baju Adat Betawi dalam Pidato Kenegaraan di Gedung MPR

Kepala Negara RI itu juga berterima kasih kepada seluruh rakyat Indonesia yang telah berjalan bersamanya melewati berbagai perubahan, membawa Indonesia ke titik yang siap meraih kemajuan bersama di masa depan.

“Ada dukungan dan doa dari rakyat yang selalu mengiringi dan menguatkan. Senyum, sapa, dan doa Bapak, Ibu, dan Saudara-saudara sebangsa setanah air semua adalah sumber kekuatan saya,” tutur Presiden Jokowi.

“Terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Bapak Ibu semua. Kepada seluruh rakyat Indonesia di manapun berada, yang selama 10 tahun ini telah dengan kuat bersama-sama melintasi tantangan demi tantangan, menapaki langkah demi langkah, dan menghadapi terjadinya perubahan demi perubahan,” sambungnya.

Baca Juga: Warga hingga Anies Protes NIK KTP Dicatut Dukung Dharma Pongrekun di Pilkada Jakarta

Pidato Presiden Jokowi dalam Sidang Tahunan MPR RI 2024 menekankan pentingnya dukungan rakyat dalam menghadapi tantangan dan menggapai kemajuan bangsa, mencerminkan komitmennya untuk membawa Indonesia ke masa depan yang lebih baik.

Presiden RI dua periode itu juga menyampaikan berkat keteguhan dan kebersamaan sebagai bangsa yang besar, Indonesia sudah mencapai ke sebuah titik yang dapat meraih kemajuan bersama di masa depan.

“Sehingga kita sebagai sebuah bangsa yang besar bisa sampai pada titik ini. Titik yang bisa menjadi titik lontar untuk menggapai kemajuan bersama di masa yang akan datang,” pungkasnya di Sidang Tahunan MPR RI 2024.

Baca Juga: Mengungkap! Dokter Aulia Risma yang Bunuh Diri karena Tak Kuat “Di-Bully” Selama Pelatihan PPDS

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Most Popular

Recent Comments