Sunday, March 16, 2025
spot_img
HomeNewsMegapolitanPemprov Jakarta Perluas Layanan Transjakarta hingga Jabodetabek

Pemprov Jakarta Perluas Layanan Transjakarta hingga Jabodetabek

NawaBineka – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jakarta berencana memperluas layanan Transjakarta hingga mencakup wilayah Jabodetabek. Kebijakan ini bertujuan untuk meningkatkan akses transportasi umum bagi warga yang beraktivitas di Jakarta serta mengurangi penggunaan kendaraan pribadi.

Kepala Dinas Perhubungan (Kadishub) Jakarta, Syafrin Liputo, menyatakan bahwa langkah ini menjadi bagian dari upaya memperbaiki kualitas jaringan transportasi di Jakarta dan sekitarnya.

Baca Juga: Banjir Landa Jabodetabek, Ratusan Rumah Terendam Hingga 3 Meter

“Kami akan memperpanjang layanan atau melayani dengan jaringan Transjakarta yang mencakup Jabodetabek,” ujar Syafrin di Balai Kota Jakarta, Kamis.

Menurutnya, perluasan layanan ini diharapkan dapat mengurangi jumlah kendaraan pribadi yang masuk ke ibu kota. Dengan demikian, dampaknya tidak hanya pada peningkatan efisiensi transportasi, tetapi juga pada perbaikan kualitas udara di Jakarta.

Saat ini, Pemprov Jakarta tengah menyiapkan regulasi yang akan menjadi landasan hukum bagi rencana tersebut. Salah satu regulasi yang sedang diproses adalah Peraturan Gubernur (Pergub) yang nantinya akan menjadi bagian dari program pembentukan peraturan daerah.

“Yang kami siapkan saat ini adalah penyusunan Peraturan Gubernur,” jelas Syafrin.

Pemprov Jakarta juga tengah berkoordinasi dengan Kementerian Dalam Negeri dan Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek (BPTJ) guna memastikan kebijakan ini dapat diimplementasikan dengan baik.

Program perluasan layanan Transjakarta ini menjadi bagian dari target 100 hari kerja Gubernur Jakarta, Pramono Anung. Nantinya, armada yang digunakan dalam layanan Transjabodetabek ini akan dioperasikan langsung oleh PT Transportasi Jakarta (Transjakarta).

“Hal ini sedang dikoordinasikan dengan BPTJ agar implementasinya bisa berjalan lancar,” tambah Syafrin.

Dengan adanya perluasan layanan Transjakarta, diharapkan semakin banyak warga yang beralih menggunakan transportasi umum sehingga dapat mengurangi kemacetan dan meningkatkan efisiensi mobilitas di wilayah Jabodetabek.

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Most Popular

Recent Comments