NawaBineka – Widiyanti Putri Wardhana jadi salah satu tokoh yang hadir di Istana Kepresidenan, Jakarta, Minggu malam (20/10/2024), jelang pengumuman menteri kabinet oleh Presiden Prabowo Subianto.
Mengenakan pakaian batik, Widiyanti mengonfirmasi bahwa malam ini akan diumumkan jajaran menteri kabinet Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka.
Baca Juga: Presiden Prabowo Subianto Terima Pemimpin Dunia di Istana Usai Pelantikan
“Dresscode-nya batik,” ujar Widiyanti.
Widiyanti menambahkan, Presiden Prabowo Subianto dijadwalkan melantik jajaran menteri kabinetnya di Istana Kepresidenan, Jakarta, pada Senin (21/10/2024) pagi.
“Pelantikan besok pagi jam 10.00 WIB,” tegas Widiyanti.
Selain Widiyanti, sejumlah tokoh lain juga terlihat mendatangi Istana Kepresidenan. Nama-nama yang tampak hadir antara lain Sekretaris Umum PP Muhammadiyah Abdul Mu’ti, Jaksa Agung S.T. Burhanuddin, dan Menteri Pertanian dari Kabinet Indonesia Maju, Amran Sulaiman.
Para tokoh ini sebelumnya telah mengikuti proses pemanggilan oleh Prabowo di kediamannya di Kertanegara pekan lalu, dan beberapa dari mereka sempat mengikuti pembekalan di Hambalang, Bogor.
Widiyanti, yang sempat disebut sebagai salah satu kandidat menteri, menjelaskan bahwa pelantikan akan digelar esok hari di Istana Kepresidenan. Setelah pelantikan, para menteri dan wakil menteri dijadwalkan akan mengikuti pembekalan di Akademi Militer (Akmil) Magelang, Jawa Tengah, pada 23-27 Oktober 2024.
Baca Juga: Bobby Kertanegara Dibawa Prabowo Ke Istana Kepresidenan, Intip Momen Kelucuannya!
Pengumuman susunan kabinet Prabowo-Gibran malam ini sangat dinantikan, mengingat peran strategis yang akan diemban oleh para menteri dalam mendukung pemerintahan baru selama lima tahun ke depan.