Friday, April 18, 2025
spot_img
HomeEntertainmentCelebrityJenazah Titiek Puspa Disemayamkan di Wisma Puspa

Jenazah Titiek Puspa Disemayamkan di Wisma Puspa

NawaBineka – Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air. Penyanyi legendaris Indonesia, Hj. Titiek Puspa, meninggal dunia pada Kamis, 10 April 2025, pukul 16.25 WIB di Rumah Sakit Medistra, Jakarta Selatan. Titiek menghembuskan napas terakhirnya dalam usia 87 tahun setelah sempat dirawat intensif akibat pendarahan otak.

Putri sulung almarhumah, Petty Tunjungsari, menyampaikan kabar duka tersebut dalam pernyataan resmi di RS Medistra. Ia menyebut sang ibu wafat dalam keadaan tenang dan damai.

Baca Juga: Sebelum Tutup Usia Titiek Puspa: Ke Langit Indah Sekali, Tuhan Inikah Tempatku?

“Innalillahi wa inna ilaihi raji’un, telah wafat ibu kami, eyang buyut, mertua, ibu Titiek Puspa, Hj. Titiek Puspa, usia 87 tahun, hari ini 10 April 2025, pukul 16.25 WIB, di RS Medistra dengan tenang dan damai,” kata Petty.

Jenazah Titiek Puspa akan disemayamkan di kediamannya di Wisma Puspa, Pancoran Timur Raya, Jakarta Selatan. Petty juga memohon doa dan maaf atas segala kesalahan almarhumah selama hidupnya, khususnya dalam 67 tahun perjalanan kariernya di dunia seni Tanah Air.

“Kami mohon maaf apabila ada kesalahan dari eyang Titiek Puspa selama beliau berkarier di negeri tercinta ini, Indonesia. Mohon doanya agar perjalanan beliau dilapangkan,” ucap Petty haru.

Sebelumnya, Titiek Puspa dilarikan ke RS Medistra pada 26 Maret 2025 malam usai pingsan saat menyelesaikan syuting program TV Lapor Pak! di stasiun televisi Trans 7. Berdasarkan hasil pemeriksaan medis, Titiek mengalami pendarahan otak di bagian kiri, kondisi yang sangat serius mengingat usianya yang sudah lanjut.

“Setelah diperiksa, ada perdarahan otak di sebelah kiri, kepala kiri. Itu memang termasuk yang serius,” jelas Petty.

Meski sempat menjalani operasi dan menunjukkan perkembangan pasca tindakan medis, kondisi Titiek Puspa terus menurun. Ia dirawat secara intensif di ruang ICU hingga akhirnya menghembuskan napas terakhirnya.

Petty menambahkan bahwa dua hari sebelum kejadian, kondisi ibunya masih terlihat bugar. Pada 24 Maret, sang legenda bahkan sempat menghadiri acara sosial bersama anak-anak panti asuhan dan tampil penuh semangat.

Sebagai informasi, Titiek Puspa, yang lahir dengan nama Sudarwati pada 1 November 1937, merupakan salah satu ikon musik Indonesia yang telah berkarier lebih dari enam dekade. Karya-karyanya, seperti Kupu-Kupu Malam, Bing, dan Marilah Kemari, telah menjadi bagian tak terpisahkan dari sejarah musik Indonesia.

Kepergian Titiek Puspa meninggalkan duka mendalam, tak hanya bagi keluarga, tapi juga bagi dunia seni dan jutaan penggemarnya di seluruh Nusantara. Selamat jalan, Titiek Puspa. Terima kasih atas dedikasi dan karya-karyamu yang abadi.

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Most Popular

Recent Comments