Monday, March 24, 2025
spot_img
HomeNewsNasionalMengintip Pembangunan Bandara VVIP IKN yang Ditargetkan Rampung Maret 2025

Mengintip Pembangunan Bandara VVIP IKN yang Ditargetkan Rampung Maret 2025

NawaBineka – Proses konstruksi Bandara VVIP atau Bandara Internasional Nusantara di Ibu Kota Nusantara (IKN) terus berjalan sesuai rencana. Bandara ini dibangun untuk meningkatkan konektivitas serta mendukung mobilitas aparatur pemerintahan dan aktivitas ekonomi di kawasan IKN.

Plt. Deputi Bidang Sarana dan Prasarana Otorita IKN, Danis Hidayat Sumadilaga, menyampaikan bahwa pembangunan Bandara IKN Nusantara tidak hanya berjalan sesuai rencana, tetapi bahkan lebih cepat dari target awal. Saat ini, proses finishing sedang berlangsung dan dipastikan selesai pada Maret 2025.

Baca Juga: Potret Pegawai OIKN Mulai Berkantor di IKN Nusantara

“Kontraknya sebenarnya sampai akhir April, tapi setelah monitoring terakhir, kami optimistis bahwa pembangunan ini akan rampung pada akhir Maret,” ujar Danis, Senin (21/1/2025).

Pembangunan Bandara VVIP IKN Nusantara Ditargetkan Rampung Maret 2025. (Foto: Istimewa/HK)
Pembangunan Bandara VVIP IKN Nusantara Ditargetkan Rampung Maret 2025. (Foto: Istimewa/HK)

Dari segi tampilan visual, progres pembangunan sisi darat telah mencapai 100 persen. Area ini mencakup terminal VVIP dan VIP, menara Air Traffic Control (ATC), kantor administrasi, serta bangunan peribadatan. Hal ini menandakan kesiapan bandara untuk mulai beroperasi segera setelah seluruh aspek teknis terselesaikan.

Executive Vice President (EVP) Sekretaris Perusahaan Hutama Karya, Adjib Al Hakim, mengungkapkan bahwa perseroan berkomitmen menyelesaikan proyek Bandara VVIP IKN sesuai standar terbaik. Hutama Karya bertanggung jawab atas pembangunan fasilitas darat bandara, termasuk sistem drainase yang ditargetkan rampung pada Maret 2025.

“Kami berkomitmen menyelesaikan proyek ini dengan kualitas terbaik untuk mendukung konektivitas serta aktivitas pemerintahan di IKN mendatang,” ujar Adjib.

Untuk memastikan efisiensi dan kualitas pembangunan, Hutama Karya mengadopsi teknologi Building Information Modeling (BIM). Teknologi ini memungkinkan peningkatan akurasi perhitungan pekerjaan serta pemantauan progres secara real-time. Keberhasilan penerapan teknologi ini dibuktikan dengan penghargaan Juara 1 dalam Kategori Building di ajang 3rd ASEAN BIM Competition 2024 yang diselenggarakan di Kota Kinabalu, Malaysia.

Meskipun pembangunan berjalan lancar, proyek ini menghadapi sejumlah tantangan, salah satunya adalah curah hujan tinggi yang sempat menyebabkan genangan air di beberapa titik area proyek. Hal ini terjadi karena saluran drainase yang belum terkoneksi sepenuhnya dengan fasilitas sisi udara. Namun, tim proyek telah mengambil langkah-langkah untuk mengatasi kendala ini guna memastikan kelancaran penyelesaian proyek.

“Ketika Bandara VVIP IKN ini telah beroperasi, diharapkan menjadi katalis utama dalam pertumbuhan ekonomi di sekitarnya serta memperkuat portofolio perusahaan di bidang infrastruktur transportasi udara,” tutup Adjib.

Dengan rampungnya Bandara VVIP IKN sesuai target, infrastruktur strategis ini diharapkan mampu menunjang aktivitas pemerintahan di ibu kota baru serta mempercepat pengembangan wilayah Nusantara sebagai pusat pertumbuhan ekonomi baru di Indonesia.

Pembangunan Bandara VVIP IKN Nusantara Ditargetkan Rampung Maret 2025. (Foto: Istimewa/HK)
Pembangunan Bandara VVIP IKN Nusantara Ditargetkan Rampung Maret 2025. (Foto: Istimewa/HK)
RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Most Popular

Recent Comments