NawaBineka – Apple selalu menyematkan logo ikoniknya di bagian belakang semua produknya. Nah, ternyata ada fungsi rahasia lho di balik logo di iPad Pro 2024.
Logo berbentuk buah Apel tergigit di iPad Pro 2024 ternyata berfungsi sebagai pendingin pasif. Sebab, Logo Apple di tablet terbaru itu terbuat dari logam tembaga sehingga bisa berfungsi layaknya heatsink untuk menyalurkan dan membuang panas dari chip Apple M4 dan komponen internal lainnya.
Baca Juga: Kelas BPJS Kesehatan Bakal Dihapus, Ini Aturan Lengkapnya
Apple mengklaim, penggunaan lembaran penghantar panas berbahan graphite di casing iPad Pro, memiliki kemampuan pendinginan hingga 20 persen lebih baik dibandingkan generasi sebelumnya. Namun, tidak diketahui secara pasti seberapa besar peran logo berbahan tembaga Apple terhadap kinerja pendinginan iPad Pro.
Fungsi logo Apple di iPad Pro 2024 memang terbilang unik dan fungsional karena biasanya logo hanya sebagai identitas pabrikan saja.

Diketahui, iPad Pro 2024 menjadi perangkat pertama yang datang dengan chip terbaru Apple, M4 yang diklaim memiliki peningkatan dibanding pendahulunya. Chip M4 juga dilengkapi Neural Engine tercanggih yang memiliki kecepatan 60 kali lebih ngebut dibanding sebelumnya.
Baca Juga: Bikin Bangga! Pertumbuhan Ekonomi RI Kuartal RI Ternyata Salip AS hingga Jepang
Apple telah resmi mengumumkan peluncuran iPad Pro 2024 dalam acara Apple Events “Let Loose” pada 7 Mei 2024 lalu. Tersedia dua varian warna pada iPad Pro 2024, yakni silver dan space black.
Penjualan iPad Pro generasi terbaru ini mulai sudah dapat dipesan sejak peluncurannya dan baru akan dijual secara resmi pada 15 Mei mendatang di beberapa negara.

iPad Pro M4 ukuran 11 inci memiliki tebal hanya 5,3 milimeter, sedangkan iPad Pro M4 13 inc lebih tipis lagi yaitu 5,1 mm. Kamera depan, iPad Pro M4 juga menghadap lanskap memungkinkan panggilan video dan perekaman video yang lebih natural dan berkualitas tinggi.
Harga iPad Pro M4 11 inci WiFi dijual USD999 (Rp16 juta) dan iPad Pro M4 11 inci Seluler dibanderol USD1.199 (Rp19,2 jutaan). Kemudian untuk iPad Pro M4 13 inci WiFi dijual USD1.299 (Rp20,8 jutaan) dan iPad Pro M4 13 inci Seluler dengan harga USD1.499 (Rp24 juta).
Baca Juga: Jokowi Nyaris Jatuh Usai Ditarik Pecatan PNS: Gaji Saya Ditahan Negara Sudah 6 Tahun