Saturday, February 8, 2025
spot_img
HomeNewsNasionalAirin Rachmi Diany Resmi Didukung PDIP untuk Pilgub Banten 2024

Airin Rachmi Diany Resmi Didukung PDIP untuk Pilgub Banten 2024

NawaBineka – Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Megawati Soekarnoputri, secara resmi memberikan dukungan kepada Airin Rachmi Diany dan Ade Sumardi untuk maju sebagai calon gubernur dan wakil gubernur di Pilgub Banten 2024, pada acara penyerahan dukungan di kantor DPP PDIP pada Senin, 26 Agustus 2024.

Dukungan PDIP ini muncul setelah Golkar, partai asal Airin, mencabut dukungannya. Airin sebelumnya diusung oleh Partai Golkar untuk Pilgub Banten, namun Golkar menarik dukungan tersebut dan memilih untuk bergabung dengan Koalisi Indonesia Maju, mengusung pasangan Andra Soni dan Dimyati Natakusumah.

Baca Juga: Mengenal Berbagai Jenis Khodam dan Fungsinya

Baca Juga: Aurora Borealis: Keajaiban Cahaya di Langit Utara

Meski kehilangan dukungan dari partainya sendiri, Airin tetap memutuskan untuk maju di Pilgub Banten dengan dukungan dari PDIP. Ketua DPP PDIP, Ahmad Basarah, mengungkapkan bahwa keputusan Airin untuk tetap maju adalah berdasarkan aspirasi dari warga Banten yang ia terima selama dua tahun terakhir.

“Airin tetap ingin maju dengan pertimbangan aspirasi dari warga Banten,” kata Ahmad Basarah di ICE BSD, Minggu, 25 Agustus 2024.

Airin menjelaskan, alasan di balik keputusannya untuk tetap maju meskipun tanpa dukungan dari Golkar.

“Dalam waktu dekat saya dan Pak Ade akan mendaftar, tujuannya karena banyak harapan masyarakat yang disampaikan kepada saya selama dua tahun terakhir ini,” ujar Airin.

Selama dua hingga tiga tahun terakhir, Airin mengaku telah berkeliling ke lebih dari 1.300 desa di Banten untuk menyerap aspirasi langsung dari masyarakat.

“Banyak harapan dan pesan yang mereka sampaikan kepada saya, bagaimana potensi itu dilakukan,” tambahnya.

Di sisi lain, Ketua DPD Golkar Banten, Ratu Tatu Chasanah, memastikan bahwa DPP Golkar telah resmi menarik dukungan untuk Airin. Golkar kini memilih untuk mendukung Andra Soni, calon dari Partai Gerindra yang juga diusung oleh Koalisi Indonesia Maju.

“Airin tidak mendapat rekomendasi Golkar, dia maju sendiri atas izin DPP,” kata Tatu.

Dengan dukungan dari PDIP, Airin dan Ade Sumardi siap bertarung di Pilgub Banten 2024, mengandalkan dukungan dari masyarakat Banten yang telah mereka jalin selama beberapa tahun terakhir. Sementara itu, Golkar bersama Koalisi Indonesia Maju telah mantap mengusung Andra Soni sebagai calon gubernur di provinsi tersebut.

Baca Juga: Suara Lagi Serak? Begini Cara Mengatasinya!

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Most Popular

Recent Comments